(0362) 21985
organisasisetda@bulelengkab.go.id
Bagian Organisasi

Rapat Sosialisasi Penerapan Nilai-Nilai Budaya Kerja Core Value ASN BerAKHLAK

Admin organisasisetda | 17 Oktober 2024 | 72 kali

Bagian Organisasi Setda Kabupaten  Buleleng Sub Fasilitasi Pelayanan Public dan Tatalaksana melaksanakan rapat Sosialisasi Penerapan Nilai-Nilai Budaya Kerja Core Value ASN BerAKHLAK yang dipimpin oleh Plt. Bagian Organisasi Setda Kabupaten Buleleng, Bapak Drs. Nyoman Widiartha, dalam kesempatan ini hadir Kepala Bagian Reformasi Birokrasi dan Akuntabilitas Kinerja  Ibu Dewa Ayu Agung Indah Puspadewi, S.STP., M.Si. selaku penyampai materi sosialisasi penerapan nilai-nilai budaya kerja Core Values ASN BerAKHLAK dan Analis Akuntabilitas Kinerja Biro Organisasi Setda Provinsi Bali, Bapak I Putu Oka Jaya Laksana, S.STP., M.AP yang menyampaikan pengukuran nilai-nilai budaya kerja Core Values ASN BerAKHLAK pada SKP masing-masing Aparatur Sipil Negara, serta segenap undangan Perangkat Daerah di Kabupaten Buleleng yang turut hadir dalam kegiatan rapat, bertempat di Ruang Rapat Unit IV Kantor Bupati Buleleng,  pada (16/10/2024).

Kegiatan rapat dimulai dengan penyampaian materi sosialisasi penerapan nilai-nilai budaya kerja Core Values ASN BerAKHLAK, penyampaian data Aparatur Sipil Negara yang menjadi responden Pemerintah Kabupaten Buleleng yang telah menjawab survei budaya kerja dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi tahun 2024 dan penyampaian hasil survei budaya kerja Pemerintah Kabupaten Buleleng tahun 2024 pada posisi kategori zona kuning, dimana ada data responden yang kurang tepenuhi sebanyak 7 orang untuk kualifikasi pendidikan Diploma dan S2, namun sudah memenuhi jumlah minimum data responden, hanya terkendala di kualifikasi pendidikan data responden untuk yang berpendidikan diploma dan S2.

Kesimpulan dari rapat ini yaitu penerapan nilai-nilai budaya kerja Core Values ASN BerAKHLAK harus dilaksanakan secara bertahap kepada seluruh Aparatur Sipil Negara di instansi atau unit kerja masing-masing melalui kegiatan sosialisasi, pemberian reward atau penghargaan bagi masing-masing instansi atau unit kerja yang telah menerapkan nilai-nilai budaya kerja Core Values ASN BerAKHLAK dengan baik, serta komitmen dari pimpinan dalam menerapkan atau menginternalisasikan nilai-nilai budaya kerja Core Values ASN BerAKHLAK kepada seluruh Aparatur Sipil Negara.